Senin, 11 Juni 2018 14:10 WIB

Tinjau Pelabuhan Merak Lanjut ke Bakahuni, Ini Pesan Kapolri Tito

Editor : Yusuf Ibrahim
Kapolri Jendral Tito Karnavian. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Kapolri Jendral Tito Karnavian dan Panglima TNI Hadi Tjahjanto meninjau pelaksaan arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten.

Keduanya juga didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PMK Puan Maharani, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Plt Dirut Pertamina Nicke Widyawati, Kepala Basarnas Marsdya TNI Muhammad Syaugi. 

Setibanya di Pelabuhan Indah Kiat, Cilegon rombongan langsung melakukan rapat kordinasi di Posko Terpadu Angkutan Lebaran 2018 di Terminal Terpadu Merak.

Rombongan kemudian mendengarkan pemaparan dari Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo terkait pengamanan selama arus mudik terutama di Pelabuhan Merak dan Pemaparan dari Dirut PT ASDP Ira Pupita Dewi.

"Kita (di Merak) perlu siaga, karana yang keluar (disebrangkan) baru 30 persen. Artinya, masih ada 70 persen masyarajat yang belum mudik. Mudah-mudahan sebagai besar lewat udara, karena banyak THR sehingga tidak melonjak," kata Kapolri dalam arahannya, Senin (11/6/2018).

Dia berharap, dengan sisa waktu empat hari jumlah pemudik dapat terpecah sehingga tidak terjadi lonjakan dalam satu hari. "Bahwa puncak arus mudik ke arah merak belum terjadi, mudah mudahan masih ada sisa waktu empat hari ini bisa terpecah tidak terkonsentrasi pada satu hari," ujarnya.

Setelah meninjau Pelabuhan Merak, rombongan akan melanjutkan perjalanan untuk meninjau arus mudik di Pelabuhan Bakahuni, Lampung.(exe/ist)


0 Komentar