Kamis, 03 Mei 2018 16:51 WIB

Jogjakarta Air Force Enduro Cross Akan Digelar di Lanud Adisutjipto

Editor : Amri Syahputra

Yogyakarta, Tigapilarnews.com _ Kembali Lanud Adisutjipto tepatnya di  Sirkuit  Jupiter  Adventure Zone, Skadik 104, akan menjadi tempat perhelatan otomotif yang cukup bergengsi  yakni Yogyakarta Enduro Cross .  Event otomotif yang memiliki penghobi cukup banyak di kawasan Yogyakarta sekitarnya ini akan di buka oleh Komandan Pangkalan TNI AU Marsekal Pertama TNI Ir. Tedi Rizalihadi, Minggu, 6/5/2018.

Jogjakarta Air Force Enduro Cross dipastikan akan dipadati oleh masyarakat Yogyakarta dan menjadi sarana hiburan dan rekreasi yang sangat menarik.  Event ini di peruntukan warga masyarakat secara gratis dan akan berlangsung selama 2 hari (5 sampai dengan 6 Mei 2018). Tanggal 5 dilaksanakan penyisihan dan tanggal 6 akan dilaksanakan babak final.

Jogjakarta Air Force Enduro Cross ini akan memperebutkan Piala Komandan Lanud Adisutjipto ( Dan Lanud Cup ) dan banyak hadiah menarik lainnya yang tentunya sayang apabila dilewatkan.   

Ada beberapa kelas yang akan  dilombakan di Enduro Cross  Kelas Bebek Open ringan/ (Ban 16-19),  Kelas Pabrikan Open,  Kelas  Pabrikan Veteran 35,  Kelas Modifikasi dan Trail Open,   Kelas FFA nen Non Bulid UP,   Kelas FFA Veteran 35+ Non Build Up,    Kelas Build Up Open.   Kelas Build Up Veteran 35+  Kelas Vintage/ Motor tua.  Kelas beregu/ Team antar komunitas Trail dan Kelas OMR KLX.

Sebelum acara Enduro Cross  beberapa hari sebelumnya telah dilakukan persiapan  venue diantaranya Material Trek, Persiapan Trek dan uji Coba trek yang akan dilaksanakan hari ini, untuk memastikan kelayakan dari area perlombaan. Bagi peserta yang berminat bisa melaksanakan pendaftaran yang sudah dimulai dari tanggal 1 Mei dan daftar ulang tanggal 5 Mei di sekretariat lomba.


0 Komentar