Rabu, 19 Juli 2017 14:13 WIB

Rayakan Milad ke-19, PKB Gelar Pasar Murah di Penjaringan

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Hendrik Simorangkir
PKB Gelar Pasar Murah di Penjaringan, Jakarta utara. (Foto: Ryan Suryadi)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Dalam merayakan hari jadinya ke-19, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membahagiakan warga Kolong Tol Penjaringan, Penjaringan, Jakarta Utara, dengan memberikan ribuan kantong sembako dalam pasar murah bertajuk 'Berbagi Bersama Cak Imin'.

Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar mengatakan, pasar murah ini salah satunya bertujuan mengobarkan semangat ekonomi kerakyatan. 

Menurutnya, model perjuangan ekonomi kerakyatan itu berbagai macam, seperti pembentukan koperasi dan memperkuat usaha kecil menengah (UKM).

"Kegiatan ini sekaligus silaturahmi PKB bersama masyarakat," kata Muhaimin, saat ditemui di Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (19/7/2017).

Dalam kesempatan itu, pria yang disapa Cak Imin juga mengkritisi maraknya pasar modern ditengah lingkungan masyarakat. Hal itu, tentu dapat menurunkan eksistensi pasar tradisional, yang notabene digerakkan masyarakat berekonomi kecil.

"Pasar modern kian hari tambah akut dan secara tidak langsung mendegradasikan para pedagang tradisional," jelasnya.

Untuk mengatasi masalah itu, dia menuturkan, pemerintah bersama lembaga legislatifnya bisa melahirkan kebijakan yang mampu melihat kepentingan ekonomi rakyat. Hal itu pun, juga ditegaskan kepada seluruh kadernya yang duduk di legislatif maupun eksekutif.

"Kami prihatin dengan jumlah penduduk miskin yang menurut statistik BPS (Badan Pusat Statistik) 2016 mencapai 27,76 juta jiwa. Bagi PKB, Perjuangan Ekonomi Kerakyatan adalah Jihad," tutupnya. 


0 Komentar