Senin, 19 Juni 2017 20:01 WIB

KedaiKOPI: Gerindra-PKS Koalisi Ganda Terkuat di Jabar

Editor : Rajaman
Koalisi Gerindra-PKS (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Partai Gerindra dipastikan berkoalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera di Pilgub Jawa Barat. Direktur Eksekutif Kelompok Diskusi dan Kajian Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI) Hendri Satrio menyebut koalisi PKS-Gerindra ibarat ganda terkuat di Jabar saat ini. 

Hendri mengatakan pusat perhatian di Jawa Barat saat ini adalah PKS. Maklum sudah dua periode ini PKS selalu menang di Pilgub Jawa Barat. 

"Jawa Barat ini pusat perhatiannya akan ada di PKS sebagai parpol yang kadernya sudah 2 periode menang sebagai gubernur di Jawa Barat. Bersama Gerindra, PKS ibarat pasangan ganda terkuat saat ini karena momentum politik mereka yang sedang bagus," kata Hendri dalam keterangan pers, Senin (19/6/2017). 

"Di Jawa Barat, kemungkinan kader PKS akan kembali bertarung di Jabar 1. Koalisi dengan Gerindra kemungkinan akan menempatkan kader Gerindra atau calon yang ditunjuk Gerindra menjadi wakilnya" tambah dia. 

Menurut Hendri, dalam koalisi tersebut sangat tepat jika Gerindra menempatkan PKS sebagai lokomotif di Jawa Barat. Sementara Gerindra nantinya akan menjadi lokomotif untuk Pilkada di Jawa Tengah atau Sumatera Utara. 

Alasannya, kata Hendri, selain Jawa Barat memang "kantong" PKS, kader partai ini yang dipersiapkan juga solid. Kemungkinan PKS bisa mendorong Sohibul Iman, Presiden PKS yang juga berdarah Tasik atau Mardani Ali Sera yang memang warga Jawa Barat atau kader lainnya.

"Kader PKS ini kelak saat dideklarasikan akan mengubah konstelasi Jawa Barat Dan pasti akan membuka mata Istana lebar-lebar karena kemungkinan bisa kembali mengalahkan Jagoan Istana, Ridwan Kamil," papar Hendri. 

Dia memprediksi Pilgub Jabar akan diikuti minimal 3 pasang calon untuk memecah suara petahana. Pesertanya kemungkinan PKS-Gerindra, Koalisi PDIP-Nàsdem, dan Koalisi Golkar-PAN-Demokrat. "Partai lainnya mungkin akan ikut gerbong yang ada," kata Hendri. 


0 Komentar