Sabtu, 11 Maret 2017 11:39 WIB

Mencopet di Angkot, Dedi 'Diantar' ke Polsek

Reporter : Rizky Adytia Editor : Sandi T
Ilustrasi. (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Dedi Setiawan (27), berkali-kali berhasil mencopet di dalam angkutan kota (angkot). Namun, kali ini ia harus menerima bogem mentah, bahkan mendekam di balik jeruji besi lantaran aksinya itu dipergoki oleh korban, Kamil Taswin (55), di Jalan Pintu Air, Cengkareng, Jakarta Barat.

Kanit Reskrim Polsek Cengkareng, AKP Poltar L. Gaol mengatakan, kasus ini berawal saat korban ingin membayar angkot namun saat meraba saku belakang celana, dompet miliknya tidak ada. 

Korban merasa curiga terhadap terangka Dedi yang diduga komplotan pencopet spesialis angkot. 

"Korban curiga dengan tersangka kerena tersangka duduk di sebelah korban dalam angkot itu dan memperlihatkan gelagat yang mencurigakan," ujar Poltar saat dikonfirmasi, Sabtu (11/3/2017).

Merasa dompetnya telah dicuri, korban sontak berteriak 'maling' sambil menunjuk ke arah tersangka. Mendengar teriakan itu, tersangka yang juga turun bersamaan dengan korban langsung melarikan diri.

Namun, teriakan korban didengar oleh warga sekitar dan langsung mengejar tersangka.

"Tersangka sempat dipukuli oleh warga, beruntung anggota kami yang tengah berpatroli melihat kejadian tersebut dan langsung mengamankan tersangka," tambahnya

Tersangka langsung dibawa ke Mapolsek Cengkareng untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Akibat perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal 363 tentang pencurian dengan pemberatan," pungkasnya.


0 Komentar