Selasa, 24 Januari 2017 18:31 WIB

Polda Metro Ungkap Peredaran Ratusan Kilo Sabu Jaringan Internasional

Reporter : Arif Muhammad Ryan Editor : Rajaman
Jumpa Pers Kapolri Jenderal Tito Karnavian didampingi Kapolda Metro Irjen Iriawan ungkap jaringan narkoba (dok/Arif)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ditresnarkoba Polda Metro Jaya berhasil mengungkap perederan ratusan kilo sabu dan ratusan butir ekstasi jaringan internasional di Kompleks Pergudangan Green Sedayu Biz Park, Cakung, Jakarta Timur, Selasa (24/1/2017).

Direktur Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Nico Afinta mengatakan, untuk mengungkap peredaran narkoba ini pihaknya menggandeng kepolisian Malaysia. Sebab, barang haram tersebut didapatkan oleh para tersangka dari Guangzhou, Cina.

"Kita kerjasama dengan Jabatan Siasat Jenayah Narkotik (JSJN) Kepolisian Malaysia untuk deteksi ekstasi. Saya ketemu kepalanya langsung dan akhirnya mengarah ke titik ini," kata Nico di Kompleks Pergudangan Green Sedayu Biz Park, Cakung, Jakarta Timur, Selasa (24/1/2017).

Ia menjekaskan, kesempatan ini polisi berhasil mengungkap peredaran dari dua tempat. Pertama di Cakung dengan barang bukti ekstasi dan di Bandengan Utara. Dari kedua tempat ini Polisi mengamankan sejumlah orang tersangka.

"Di Cakung TKP peredaran Ekstasi tersangka WCH alias DW yang akhirnya meninggal karena dilakukan tindakan tegas karena melawan, AR alias R dan NK. Sedangkan di Bandengan Utara ditangkap S alias A, BY meninggal sudah dirilis di RS Kramat Jati 18/1/17, AK alias A, AA alias M," ungkapnya.

Selain itu, dari kedua tempat ini, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya ratusan kilogran sabu.

"Barang bukti yang disita adalah Shabu 106.300 gram, Ekstasi 202.935 butir, Happy Five 560 butir, berbagai jenis handphone, pasport, ATM BCA, Alat Panel Listrik 3 unit," bebernya.


0 Komentar