Senin, 16 Januari 2017 12:54 WIB

Habib Rizieq: Bersihkan Polri dari Kapolda Preman

Reporter : Bili Achmad Editor : Hermawan
Unjuk rasa massa FPI di depan Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2017).

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab menuntut pencopotan Kapolda Jawa Barat Irjen Anton Charliyan melalui aksi demonstrasi di depan Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2017).

Habib Rizieq menilai Irjen Anton merupakan dalang dari pengeroyokan sejumlah anggota FPI saat melakukan aksi unjuk rasa di depan Mapolda Jawa Barat.

"Bubarkan GMBI, copot Kapolda Jabar. Kami dukung Kapolri (Jenderal Tito Karnavian) membersihkan tubuh Polri dari premanisme," tegas Habib Rizieq di atas mobil komando orasi.

Seperti diketahui, Irjen Anton yang juga sekaligus pembina Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) dituding telah menggerakan anggotanya guna menyerang anggota FPI yang saat itu tengah beristirahat di sebuah rumah makan usai melakukan aksi.

Akibatnya, salah seorang anggota FPI yang bernama Umar menjadi korban pengeroyokan oleh lima anggota GMBI, dan mengalami pendarahan serius di kepala.