Selasa, 03 Januari 2017 13:14 WIB

Kasus Ahok, Habib Novel FPI Sebut Tidak Berafiliasi ke Parpol

Editor : Hermawan
Laporan: Bili Achmad

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Sekjen Front Pembela Islam (FPI) Jakarta, Habib Novel Chaidir Hasan Bamukmim menegaskan tidak berafiliasi dengan partai politik manapun dalam memberikan keterangan di muka sidang atas kasus penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Hal tersebut disampaikan Habib Novel usai keluar dari ruang persidangan menunggu jeda sidang hingga pukul 13.00 WIB.

"Saya ini enggak ngerti politik, saya bukan orang parpol bisa dicek, saya hanya mengerti agama. Tafsir pun itu bukan kapasitas saya, tapi kapasitas Majelis Ulama Indonesia (MUI)," ujar Habib Novel di sidang Ahok, Gedung Kementerian Pertanian, Pasar Minggu, Selasa (3/1/2017).

Terlepas dari itu, selama jalannya persidangan dengan agenda awal mendengarkan keterangan Habib Novel sebagai saksi. Habib mengaku sudah menjabarkan sejumlah data pendukung untuk segera memenjarakan Ahok.

"Sebagai inti saya sampaikan surat kepada hakim soal surat permohonan penahanan, karena Ahok terus mengulangi perbuatannya," tandasnya

 
0 Komentar