Rabu, 21 Desember 2016 20:18 WIB

Malam Tahun Baru PT KCJ Beroperasi Hingga Pukul 02:00 Pagi

Editor : Danang Fajar
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Jelang pergantian tahun 2016-2017, PT KAI Commuter Jabodetabek (PT KCJ) akan menjalankan KRL tambahan untuk melayani masyarakat yang akan merayakan tahun baru di sejumlah lokasi di Jakarta.

"Direncanakan ada 21 perjalanan KRL tambahan untuk melayani masyarakat yg akan merayakan malam pergantian tahun," tulisnya dari press release yang diterima Tigapilarnews.com, Rabu (21/10/2016).

Perjalanan KRL tambahan akan melayani empat relasi 8 perjalanan KRL relasi Bogor-Jakarta Kota PP, 6 perjalanan KRL relasi Bekasi-Jakarta Kota PP, 5 perjalanan KRL relasi Maja-Tanah Abang PP, dan 2 perjalanan KRL relasi Tangerang-Duri PP.

"Perjalanan KRL tambahan tersebut diberlakukan mulai pukul 23.00 WIB sampai pukul 02.00 WIB. Sehubungan dengan hal tersebut untuk masyarakat yang akan menggunakan KRL kami himbau untuk dapat menyesuaikan waktu menuju Stasiun sebelum waktu operasional KRL berakhir," katanya.

Selain menambah perjalanan KRL, PT KCJ juga akan menambah petugas pelayanan, kebersihan dan pengamanan hingga dua kali lipat di sejumlah stasiun antara lain Juanda, Tanah Abang, dan sejumlah stasiun lainnya.

"Demi keamanan dan kenyamanan bersama, PT KCJ menghimbau kepada para pengguna untuk mengikuti aturan dan tata tertib yang berlaku di dalam Stasiun maupun KRL,"

Disebutkan dalam press release yang diterima PT KCJ mengimbau agar para penumpang untuk tidak bermalam di stasiun.

"Setelah pukul 02.00 WIB maka seluruh lokasi stasiun akan kembali steril guna kepentingan pekerjaan pembersihan dan perawatan fasilitas stasiun sehingga dapat kembali melayani para pengguna esok harinya," tandasnya.

Berikut adalah jadwal perjalanan KRL tambahan :

# Relasi Bogor-Jakarta Kota / Kampung Bandan pp

1. Bogor-Kampung Bandan 22.55
2. Kampung Bandan-Bogor 01.50
3. Bogor-Jakarta Kota 23.40
4. Jakarta Kota-Bogor 01.30
5. Bogor-Jakarta Kota 00.05
6. Jakarta Kota-Bogor 02.00
7. Bogor-Jakarta Kota 00.35
8. Jakarta Kota-Bogor 02.30
#Relasi Bekasi-Jakarta Kota pp
1. Bekasi-Jakarta Kota 00.00
2. Jakarta Kota-Bekasi 01.15
3. Bekasi-Jakarta Kota 00.35
4. Jakarta Kota-Bekasi 01.45
5. Bekasi-Jakarta Kota 01.05
6. Jakarta Kota-Bekasi 02.15
#Relasi Maja-Tanah Abang pp
1. Parung Panjang-Tanah Abang 00.24
2. Tanah Abang-Maja 01.45
3. Maja-Parung Panjang 03.15
4. Parung Panjang-Tanah Abang 01.24
5. Tanah Abang-Maja 02.45
# Relasi Tangerang-Duri pp
1. Tangerang-Duri 00.30
2. Duri-Tangerang 01.30
0 Komentar