Kamis, 17 November 2016 13:29 WIB

Mayat Bayi Gegerkan Warga Kali Baru

Editor : Danang Fajar
Laporan: Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Sesosok mayat bayi laki-laki berumur 3 hari ditemukan mengambang di Kali Baru, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (17/11/2016).

Mayat bayi malang tersebut ditemukan pertama kali oleh warga dan petugas kebersihan UPK Jakarta Timur, yang ada disekitar lokasi. Diduga bayi malang tersebut dibuang oleh sepasang remaja yang diketahui memiliki hubungan gelap diluar pernikahan.

Salah satu petugas kebersihan UPK Badan Air Jakarta Timur, Kadiman (35) mengatakan, saat membersihkan kali, dirinya melihat ada sebuah bangkai hewan yang mengambang dan tersangkut di tumpukan sampah.

"Saya penasaran, dan saya langsung mendekati dan ternyata itu bukan bangkai hewan melainkan mayat bayi laki-laki," ujarnya, di Lokasi Kejadian, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (17/9/2016).

Mengetahui hal tersebut, para warga dan pengendara disekitar lokasi sempat kaget atas penemuan mayat bayi malang tersebut, menurut Wiki (28) sering sekali ditemukan mayat bayi yang dibuang ke Kali Baru.

"Kalo disini sering banget, udah hampir 6 kali mayat bayi di temuin," katanya, dilokasi yang sama.

Sementara itu, petugas Kepolisian dari Polsek Matraman baru datang ke kokasi kejadian sekitar 15 menit dari awal penemuan mayat bayi laki-laku tersebut.

Petugas pun langsung melakukan olah TKP dan melakukan pemeriksaan terhadap saksi yang menemukan bayi tersebut. Selanjutnya bayi laki-laki itu dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk dilakukan autopsi.
0 Komentar