Minggu, 02 Oktober 2016 14:56 WIB

Penuhi Target, KOI Janji Apresiasi Kontingen Indonesia di Ajang Asian Beach Games V

Editor : Yusuf Ibrahim

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Target tiga medali emas yang dicanangkan Indonesia di Ajang Asian Beach Games V, akhirnya tercapai.


Yakni, setelah cabang olahraga beach woodball sukses menyumbangkan medali emas. Ahris Sumariyanto yang turun di nomor stroke single putra, berhasil menyumbangkan emas ketiga bagi kontingen Indonesia di arena ABG V ini.


Bertanding di kawasan Son Thuy Beach Da Nang, Minggu (02/10), Ahris Sumariyanto meraih angka 138. Perak diraih Jetsada Chenkurd dari Thailand nilai 139 dan Perunggu Kim Pyo Hwan, Korea Selatan, 150.


Selain satu emas, beach woodball pada pertandingan terakhir, Minggu, juga menyumbangkan satu perunggu melalui Ika Yulianingsih yang turun di nomor stroke single putri. Secara keseluruhan di cabang beach woodball ini, Thailand keluar sebagai pengumpul medali terbanyak dengan 6 emas 5 perak dan 1 perunggu.


Sementara Indonesia dengan 1 emas dan 4 perunggu ada diperingkat keempat di bawah Thailand,Vietnam dan Cina Taipei.


Sebelumnya Indonesia telah mengoleksi dua medali emas dari cabang beach rowing putri melalui Chelsea Carputy di nomor CW1X dan Vovinam atas nama I Gusti Agung Ayu Manik Trisna Dewi Wetan yang turun di nomor womens dragon tiger form.


Wakil Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, KOI Muddai Madang, menyatakan pencapaian target ini patut diapresiasi. Mengingat, keikutsertaan di ABG kali ini minim dukungan anggaran.


 ”Kami dari KOI akan menyambut langsung kedatangan Kontingein ABG ini pada senin Malam nanti,” ujar Muddai Madang


Sementara itu, CDM Indonesia, Hellen Sarlita de Lima, mengatakan bangga atas pencapaian kontingen Indonesia di Asia Beach games ini. ”Saya sangat salut dan bangga dengan segala keterbatasan seluruh atlet mampu mempersembahkan yang terbaik,” kata Hellen.


Direktur Performa Tingkat Tinggi Satlak Prima, Hadi Wihardja, yang turut hadir di Vietnam mengatakan, hasil Asian Beach games ini khususnya di cabang Olimpik seperti voli pantai perlu memperbanyak jam terbang.


“Lihat saja Qatar, mereka menurunkan pemain Naturalisasi untuk merebut juara di tingkat ABG ini,” ungkap Hadi.


Indonesia Pada Asian Beach Games V  tahun 2016 mengikuti delapan dari 22 cabang olahraga yang dipertandingkan, berkekuatan 79 orang terdiri 65 atlet putra-putri dan 14 Ofisial. Dijadwalkan, kontingen Indonesia ABG V tiba kembali di Tanah Air Senin (03/10/2016) malam.(exe/ist)


0 Komentar